Sebagai negara bahari, Indonesia punya banyak tempat menarik untuk menyelam. Tentunya, memilih instruktur adalah pertimbangan utama setelah memantapkan pilihan untuk mengambil sertifikasi selam.
“Never dive alone.” Begitulah pakem dalam dunia selam. Ya, karena diving memiliki resiko tinggi, sebaiknya tidak meninggalkan semua disiplin mengenai safety procedure. Ignatius lawin, seorang penyelam profesional yang juga pendokumentasi underwater salah satu stasiun televisi swasta membagikan beberapa tips dalam menaruh kepercayaan kepada instruktur selam.
Inilah saran dalam memilih instruktur selam
- Sangat penting untuk mengetahui lebih awal tentang latar belakang, pengalaman, sifat tabiat dan kedewasaan dari pada instruktur yang akan menjadi guru. Tak bisa dielakan, terkadang riset tentang instruktur jauh lebih sedikit dilakukan dibandingkan sewaktu ingin membeli barang-barang outdoor.
- Pertimbangkan untuk membandingkan beberapa instruktur. Dengan demikian, kamu dapat mengetahui cara instruktur satu dengan yang lainnya dalam memberikan materi pengajaran. Riset juga bisa dilakukan dengan cara bertanya pada murid terdahulunya.
- Carilah informasi calon-calon instruktur yang akan dipercayakan dengan mewawancarai terlebih dahulu. Tentunya wawancara di sini tidak perlu secara formal. Melainkan bisa datang dan mencari waktu lengang dan berbicara santai di sela rutinitas di kolam. Bisa juga dengan meminta waktu untuk bertanya dengan mendatangi langsung ke dive shop atau dive resort.
- Pertimbangkan sekali lagi. Memilih kepercayaan penuh terhadap instruktur selam sama artinya dengan menyerahkan nasib anda di lautan. Dengan percaya, tentunya menyelam akan lebih rileks,tenang dan aman.
- Tidak ada salahnya melihat instruktur secara personal. Jangan hanya melihat dive shop tempatnya bekerja, dive resort ataupun agensinya. Karena instruktur itulah yang akan mengajarkan cara bertahan dan menyesuaikan diri di dalam lingkungan yang awam bagi manusia.
- Instruktur yang telah diving di beragam tempat akan memiliki pengalaman dan pengetahuan lebih luas.terutama pengalaman dari masalah atau kasus yang sering di hadapi. Hal ini tentunya akan menambah pemahaman dan pengetahuan di luar text book yang dapat dibagi dengan murid-muridnya.
- Instruktur yang baik adalah instruktur yang mengutamakan keamanan serta keselamatan. Instruktur juga harus mengajarkan bagaimana mengatasi suatu masalah ketika menyelam. Hal ini bertujuan agar tidak panik ketika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Sebagai catatan, kecelakaan di dalam diving banyak terjadi karena panik dan menyepelekan safety procedure.
- Pilihlah instruktur yang memiliki kepekaan terhadap lingkungan yang tinggi. Contohnya mengajarkan untuk tidak menyentuh karang, tidak mengendarai penyu atau melakukan gerakan di luar batasan semestinya. Kecintaan sang instruktur terhadap olahraga diving bisa dinilai dari disiplin menyelam.