Ingin merasakan kebahagian dan keajaiban ala dongeng Disney? Semua bisa Anda dapatkan di Disneyland Tokyo yang merupakan taman hiburan penuh tawa serta magical.
Disneyland Tokyo merupakan taman rekreasi dan resort Disney pertama yang dibangun oleh Walt Disney Imagineering di luar Amerika dengan luas mencapai 465.000 meter persegi. Dibangun menyerupai Disneyland di California, taman hiburan terbesar di Tokyo ini berlokasi di Urayasu, Chiba, Japan.
Disneyland Tokyo dapat dijangkau sekitar 15 menit dari stasiun Tokyo menggunakan kereta JR tujuan Stasiun Maihama dan Stasiun Tokyo Disneyland. Disneyland Tokyo ini merupakan bagian dari Kompleks Tokyo Disney Resort yang juga memiliki taman hiburan lanjutan bernama Tokyo DisneySea.
Disneyland Tokyo terdiri dari beberapa zona area. Area yang ada di tempat ini identik dengan tema Disneyland yang terbagi menjadi tujuh sub tema, yaitu, World Bazar, Adventureland, Westernland, Critter Country, Fantasyland, Toontown, dan Tomorrowland.
Untuk Anda penggemar wahana penguji adrenalin, bisa mencoba wahana seperti Big Thunder Mountain, Splash Mountain, Star Tours, dan Space Mountain. Sedangkan beragam show magical yang menarik untuk disaksikan yaitu, Mark Twain Riverboat, Beaver Brothers Explorer Canoes, Jungle Cruise, dan Mickey’s Philharmagic.
Setiap harinya akan ada dua parade yang berbeda. Siang dan malam. Anda bisa menyaksikan parade berjalan yang luar biasa keren dan memukau. Di Disneyland Tokyo ini Anda akan dibuat kembali mengenang masa kecil yang penuh dengan khayalan dongeng ala film kartun Disney. Suasana yang akan didapatkan hanyalah keseruan dan kebahagiaan layaknya dunia anak yang bahagia dan penuh tawa. Keinginan untuk berfoto bersama tokoh Disney pun bisa terwujud di tempat ini. Layaknya artis idola, Anda tidak sekadar bisa minta foto bersama, tetapi sekaligus bisa minta tanda tangan.
Tidak semua wahana atau show di dalam sini harus antre panjang, tetapi ada pula yang namanya fast pass. Misal, Anda ingin naik roller coaster yang ada line fast past. Anda tidak perlu antre, hanya perlu datang dan ambil tiket fast past di lokasi wahana tersebut. Nantinya Anda akan diberi informasi jam berapa harus kembali untuk bisa naik wahana tersebut. Jadi, dari pada harus antre panjang dan lama, waktu yang ada untuk menunggu bisa digunakan berjalan-jalan atau naik wahana dan melihat show lainnya.
Jangan lupa untuk berfoto di Cinderella’s Castle. Seolah tidak sah kedatangan Anda di Disneyland Tokyo jika belum mengabadikan moment di tempat ini. Istana Cinderella merupakan icon dari Disneyland Tokyo.
Tidak ada salahnya mencoba makanan-makanan yang ada di Disneyland Tokyo ini. Menu dan rasa yang ditawarkan setiap restoran di sini beragam dan yang pasti unik-unik. Untuk bisa menjelajahi Disneyland Tokyo ini Anda butuh sekali time management yang tepat agar waktu yang ada tidak terbuang sia-sia.
Jam operasional taman hiburan ini berbeda-beda berdasarkan musim di Jepang. Biasanya dibuka pada hari Senin-Jumat mulai pukul 09.00 hingga 22.00. Sedangkan Sabtu dan Minggu pukul 08.00 hingga 22.00. Untuk masuk ke Disneyland Tokyo, tarif yang berlaku sekitar Rp 866.000 untuk usia 18 tahun ke atas, Rp 749.000 untuk usia 12-17 tahun, dan Rp 562.000 untuk usia 4-11 tahun. Namun jika Anda ingin puas menjelajahi Disneyland dan DisnyeSea dalam beberapa hari, Anda bisa membeli multi day passport sesuai kebutuhan dengan harga yang berbeda.
Sebaiknya Anda menginap di sekitar Disneyland Tokyo, sebab akan banyak keuntungan lebih yang bisa didapatkan. Misalnya, membeli tiket masuk Disneyland Tokyo meski dalam kondisi ramai, mendapatkan beragam brosur penuh informasi seputar Tokyo Disney Resort, menghemat waktu. Uniknya, Anda bisa diantar gratis ke Disneyland Toky menggunakan bus dari shuttle bus yang juga unik. Belum lagi jika Anda menginap di salah satu Hotel within Tokyo Disneyland Resort, suasana dan dekorasi yang akan didapatkan lebih bernuansa Disney dan bisa masuk Disneyland Tokyo 15 menit lebih awal.
Semua atraksi, wahana, dan show-show di sini super keren dan magical sekali sehingga layak untuk Anda jadikan destinasi liburan saat mengunjungi Tokyo. Jangan khawatir kesulitan dengan bahasanya, sebab staf di Disneyland Tokyo ini juga banyak yang berbahasa inggris.
Mau merasakah kebahagian dan keajaiban di dunia Disney? Yuk, kesini aja!